Meskipun tak pernah ketinggalan memberikan ide ide baru bagi perusahaan dan bersosialisasi dengan baik dengan teman teman sekantor, rasanya masih saja ada yang kurang. Atasan merasa masih kurang percaya dan memanggil Anda sebagai “si pendiam”. Apa yang mesti dilakukan untuk memperbaikinya?


Kemungkinan besar, yang terjadi adalah Anda berjalan menuju kearah yang berlawanan dari yang diinginkan oleh bos. Budaya yang ada di setiap kantor memang tidak dapat dikatakan secara langsung dan verbal. Seringkali Anda harus berusaha untuk mengetahuinya melalui perbincangan dengan teman teman sekantor.


Sebaiknya, Anda tetap melanjutkan pekerjaan dengan baik dan tetap ramah tanpa bersikap berlebihan. Tentu saja ini sulit dilakukan jika atasan sudah membawa masalah ini ke publik. Salah satu akan langsung bersikap defensive dan berhenti melakukan perbaikan. Inilah yang sebaiknya Anda hindari.

Kalau masih mendengar komentar komentar tak menyenangkan dari pimpinan yang keluar dari mulut rekan rekan lain, cobalah atasi dengan cara yang lebih pribadi. Tanyakan kepadanya secara langsung dan tertutup. Katakan saja bahwa Anda telah mendengar dari beberapa orang mengenai komentar komentar beliau tentang diri Anda.

Dan ungkapkan juga bahwa sangat penting bagi Anda untuk bersikap professional dan melaksanakan tugas dengan baik. Yang terpenting, katakan bahwa bila ada sesuatu yang salah, Anda memilih untuk mendengarnya secara langsung.

Dengan melakukan pertemuan empat mata dengan pimpinan, semua bisa jadi jelas. Sedangkan bila dilakukan dalam forum public, ego pimpinan akan muncul dan Anda justru malah bisa jadi korban.♥

Axact

Wanita Inspiratif

Terimakasih telah mengunjungi blog ini, semoga bermanfaat dan bisa berbagi

Post A Comment:

0 comments: